- Source : Bruno Albouze
.
RESEP CROISSANT :
500 gram tepung terigu protein tinggi
250 gr air hangat
14 gram ragi
3 sdt garam
50 gr gula pasir
100 gr butter
Pelapis :
250 gr mentega / korsvet
Bahan olesan :
1 butir kuning telur, kocok
-
Langkah pembuatan CROISSANT :
1. Masukkan gula pasir ke dalam air hangat. Aduk rata, kemudian masukkan ragi, aduk rata dan diamkan 3 menit sampai berbuih. Jika menggunakan ragi instan atau ragi segar, maka ragi dicampurkan kedalam bahan kering.
2. Campur bahan kering : tepung dan garam. Tuang air hangat sedikit demi sedikit dan uleni dengan tangan. Kemudian masukkan butter. Uleni di meja dengan 150 kali sentuhan (sekitar 5 menit) atau dengan menggunakan mixer spiral, sampai kalis. Tutup dengan plastik wrap, diamkan hingga mengembang 2x-nya.
3. Keluarkan adonan, dan pipihkan dengan tangan di meja. Lipat ganda sebanyak 2 kali (tanpa digilas, hanya menggunakan tangan saja). Tutup dengan plastik wrap dan masukkan di kulkas selama semalam.
4. Keluarkan dari kulkas, gilas memanjang dengan rolling pin. Tandai menjadi dua bagian sama panjang. Letakkan korsvet yang telah dipipihkan di salah satu bagian, kemudian tutup dengan bagian lain (lipatan single).
5. Pipihkam kembali, bagi menjadi 3 bagian dengan salah satunya lebih pendek. Ratakan dan gilas, kemudian lipat.
6. Pipihkan kembali dan tandai menjadi tiga bagian sama panjang. Lakukan lipat ganda dengan menutup bagian kanan di atas bagian tengah, kemudian bagian kiri di paling atas.
7. Pipihkan lagi dan lipat single 2 kali kemudian tutup dengan plastik wrap dan diamkan di chiller selama 30 menit.
.
Step Lanjut di comment ya 😄 - julirahmayani8. Keluarkan dari kulkas, pipihkan dan potong menjadi dua bagian sama panjang. Pipihkan masing-masing potongan dan bentuk kerucut/cone. Gulung dari bagian yang lebar menuju kerucut. Boleh diisi dengan bahan isian seperti keju atau selai dll. Taroh di atas loyang yang dialasi kertas roti
9. Diamkan selama 1 jam. Kemudin olesi dengan kuning telur dan panggang selama 20-25 menit sampai kecokelatan. Angkat dan diamkan di cooling rack
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
0 Response to "RESEP MEMBUAT CROISSANT"