Resep Terbaru

RESEP PUTU AYU





Tema baking_bareng skr itu buat makanan ato minuman dengan warna merah putih. Nah karena pengen yang indonesia bgt biar lebih berasa nasionalismenya jadi setor ini aja deh 😁 Resepnya punya teh ricke nuhun ya teh 😘, cuma pasta pandannya diganti dng pewarna merah. Dirgahayu Indonesiaku..jaya selalu didarat laut dan udara 😊
.
.
RESEP PUTU AYU:
Resep : rickeindriani_ordinarykitchen

Bahan :
125 gr terigu serbaguna
25 gr maizena
2 butir telor
100-125 gr gula pasir
1/2 sdt emulsifier *optional
1/4 sdt garam

100 ml santan sedang
1/2 sdt pewarna merah cabe
secukupnya garam

Kelapa parut dari 1/4 butir kelapa
secukupnya garam dan vanili


CARA MEMBUAT PUTU AYU :
1. Rebus santan bersama garam hingga mendidih halus. Matikan api. Setelah hangat tambahkan pewarna aduk rata. Sisihkan
2. Kukus kelapa parut bersama garam dan vanili sekitar 15 menit. Dinginkan
3. Siapkan cetakan putu ayu, olesi dengan sedikit minyak goreng. Dibagian dasar cetakan beri secukupnya kelapa parut sambil ditekan dipadatkan. Sisihkan
4. Kocok dng speed tinggi telor bersama gula dan emulsifier hingga kental berjejak. Turunkan speed mixer rendah, tambahkan campuran terigu dan maizena yg sudah diayak sedikit sedikit berselang seling dengan santan. Diawali dan diakhiri dengan terigu.
5. Tuang adonan kedalam cetakan tadi hingga penuh. Kukus selama 15-20 menit. Kukusan dipanaskan terlebih dahulu dan tutup kukusan dilapisi serbet jika menggunakan kukusan biasa.
6. Setelah matang, biarkan hingga hangat baru dilepaskan dari cetakan
.
Alhamdulilah enak bgt, lembut santannya terasa dan manisnya pas 👌👌

0 Response to "RESEP PUTU AYU "