Resep Terbaru

Resep Roti sobek





Ini roti sobek suka suka namanya 😁😁 dari adonan donat yang tadi aku buat, aku bagi 2, sebagian dibuat donat, sebagian bereksperimen dibikin roti sobek, dan ternyataa enak juga, hehe.. Dalemnya aku isi pake DCC, waktu dimakan anget² meleleh cokelatnya 😍😍 ini resepnya aku tulis ulang yaaa

resep Roti sobek :

Bahan:
500 gr terigu protein tinggi
250 ml air hangat
5 sdm gula pasir
2 butir kuning telur
100 gr margarin, cairkan, dinginkan
6 gr ragi instan
2 sdm susu bubuk
Minyak untuk menggoreng
DCC, potong² kotak kecil untuk isian roti

Olesan Roti sobek :
Kuning telur + 3 sdm susu cair


Cara buat Roti sobek :
🍩Siapkan wadah, masukkan 250 ml air hangat, 5 sdm terigu, ragi dan gula pasir, aduk searah jarum jam perlahan lahan dengan sendok sampai larut. 🍩Masukkan terigu sedikit² sambil diaduk, bila tepung sudah masuk kira² ½ dari ukuran, masukan satu per satu telur, susu dan margarin, aduk rata lagi dan tambahkan sisa tepung sedikit² sampai adonan tidak lengket lagi.
🍩Uleni adonan sampai kalis dan elastis. Tutup dengan plastik wrap, diamkan sampai mengembang 2 kali lipat, kira² 45 menit.
🍩Kempiskan adonan, uleni sebentar, bagi² berbentuk bulat, isi dengan potongan DCC. Simpan di loyang yang dioles minyak. Diamkan sampai adonan mengembang kembali. Oles bagian atas roti dengan bahan olesan.
🍩Panaskan oven 180°c, panggang adonan roti selama 15 - 20 menit atau sesuai oven masing²

0 Response to "Resep Roti sobek"