Bikin tadi malem sama dedek Kenzie, udah pasti dedek ambil adonan dicemilin gitu😂 begitu liat chocolate chipsnya adonan gak mau lagi tapi ganti yang dicemilin😀 Semprit Cokelat ( NCC )
resep Semprit Cokelat :
300 gr margarin ( saya pake butter Anchor ) 350 gr tepung terigu protein rendah ( kunci biru ) 50 gr cokelat bubuk( bensdorp ) 2 butir kuning telur 200 gr gula halus 1 sdt vanilla
Bahan tambahan:
Chocolate chips
Cara membuat Semprit Cokelat :
Kocok mentega dan gula bubuk sampai lembut. Masukkan kuning telur satu persatu, kocok lagi sampai tercampur rata. Masukkan terigu, coklat bubuk dan vanilla yg sudah diayak, aduk rata. Masukkan adonan kedalam plastik segitiga, cetak menggunakan spuit bintang nomor 4B ( saya pakai spuit 1M ) Beri hiasan chocolate chips ditengahnya. Panggang dengan suhu 140 derajat Celsius selama kurang lebih 30 menit atau sampai matang dan renyah.
0 Response to "Resep Cara Membuat Semprit Cokelat"