Resep Dan cara Membuat Simple Capcay
Ketika ada banyak sayuran di kulkas tapi masing2 jumlahnya cuma sedikit, jadilah capcay alakadarnya..😁
.
Resep Simple Capcay
.
Bahan Kekian Udang (utk campuran capcay):
Haluskan 1 siung bawang putih + 1/4 sdt merica butiran + 1/2 sdt garam + 1 sdm udang tawar kering
Campur bumbu halus dgn 1 butir telur, 50 gr terigu, 100-150ml air. Aduk rata.
Panaskan
sedikit margarin di wajan datar anti lengket, tuang adonan, masak
sampai satu sisinya matang, balik, masak sampai sisi satunya matang.
Angkat, sisihkan.
.
Bahan Capcay:
3 lembar sawi putih, iris
1 bh wortel, potong2
2 bh bakso, iris tipis
2 bh jamur bulat, iris tipis
2 bh jagung muda, iris
1 genggam kembang kol
Kekian udang, iris kotak2
.
1 bh bawang putih, geprek
1/4 bh bawang bombay, iris
1 bh cabe merah
Margarin utk menumis
Saus tiram, kaldu bubuk, garam, gulpas, air secukupnya
Cara membuat Simple Capcay :
1. Panaskan margarin, tumis bawang putih, bawang bombay & cabe merah sampai harum
2. Masukkan wortel & kembang kol, tambahkan jamur, tuang sedikit air, masak sampai sayuran stngh matang
3. Masukkan jagung muda & bakso, sawi putih, tambahkan saus tiram & kekian udang, aduk rata.
4. Bumbui dgn kaldu bubuk, garam & gulpas, cicipi. Siap disajikan.
.
Selamat makaaann..😘😘
0 Response to "Resep Dan cara Membuat Simple Capcay"