Resep Terbaru

Resep Dan Cara membuat Cake Kacang Hijau







Bahan-bahan Cake Kacang Hijau :



125 gram kacang hijau, rebus sampai empuk
150 gram margarin
125 gram gula pasir
4 butir telur ayam, pisah kuning dan putihnya
175 gram tepung terigu
1 sdt vanilla extract

Cara Membuat Cake Kacang Hijau :

Kocok margarin dan sebagian gula pasir hingga lembut, tambahkan kuning telur satu persatu , masukkan vanilla extract,kocok hingga rata

Masukkan tepung terigu sambil diayak dan diaduk rata. Sisihkan.

Kocok putih telur sampai setengah mengembang. Tambahkan sisa gula sedikit – sedikit sambil dikocok sampai mengembang.

Tuang putih telur sedikit – sedikit ke dalam kocokan margarin sambil diaduk rata.

Masukkan kacang hijau. Aduk rata.
Tuang ke loyang tulban pendek yang dioles margarin dan tepung.

Oven 30 menit dengan suhu 190 derajat celsius sampai matang.

0 Response to "Resep Dan Cara membuat Cake Kacang Hijau"