Resep Terbaru

Resep Cara Membuat Pepes Udang Daun Melinjo



Saya suka udang, sedangkan suami saya tidak terlalu suka udang, tapi kalau saya masak masakan ini, suami saya makannya pasti nambah banyak 😊.. Dan biasanya saya masaknya ngepas2 aja.. biar besok2 dia minta dibuatin lagi.. maksudnya biar ga neg... 😁
_________________
Resep Pepes Udang Daun Melinjo
By meibasuki

Bahan: (6 porsi)
300 gr Udang kupas yang sedang besarnya, bumbui dengan 1/3 sdt garam dan 1 sdm air perasan jeruk nipis
150 gr / 8 sdm kelapa parut yang agak muda
30 gr / segenggam daun melinjo muda, potong kasar
1 butir telur, kocok lepas
.
Bumbu halus Pepes Udang Daun Melinjo :
9 buah bawang merah
5 buah bawang putih
2 buah cabe besar merah
3 buah cabe rawit (optional)
2 cm kencur
1/2 sdt terasi
1 sdt garam
1 sdt gula pasir
1 sdt gula merah
.
Bumbu lain:
3 buah cabe besar hijau, potong miring
6 buah cabe rawit (optional)
3 lembar daun salam, masing-masing potong jadi 2
.
° Daun pisang untuk membungkus
° Lidi untuk menyematkan
 

 
Cara membuat Pepes Udang Daun Melinjo :
1. Didihkan air di kukusan
2. Tiriskan udang dari campuran air jeruk dan garam
3. Dalam sebuah wadah, masukkan udang, bumbu halus, kelapa parut, daun melinjo dan telur. Aduk rata
4. Ambil selembar daun pisang, letakkan 1 potong daun salam, tuangkan 2 sdm campuran di no. 3 di atas daun salam, beri irisan cabe hijau dan 1 buah cabe rawit, bungkus, sematkan dengan lidi. 
5. Kukus selama 30 menit
6. Angkat, hidangkan.

0 Response to "Resep Cara Membuat Pepes Udang Daun Melinjo"