Assalamu'alaykum Kue lumpur,
paduan kentang, santan dan telur menghasilkan kue yg gurih dan lembut.
favorit saya yang topping nya kelapa muda dan kismis, sy contek resep
primarasa ya
RESEP KUE LUMPUR KENTANG By : deviirwantari Bahan : 300 gr kentang 5 kuning telur 2 putih telur 250 gr gula pasir 400 ml santan dari 1 butir kelapa 50 gr margarin, lelehkan 1/4 sdt vanili bubuk 1/2 sdt garam 175 gr tepung terigu 1 butir kelapa muda, dikeruk (separuh buat di campur sama adonan, sisanya buat topping) 50 gr keju cheedar, diparut 50 gr kismis
Cara membuat KUE LUMPUR KENTANG : - kukus kentang hingga matang, angkat kupas kulit nya selagi panas. Segera lumatkan sampai halus, sisihkan -
kocok putih telur dan kuning telur, bersama gula menggunakan mixer
hingga mengembang, masukkan santan, margarin leleh, vanili dan garam,
aduk menggunakan whisk hingga rata - masukkan kentang
dan tepung terigu sedikit demi sedikit, sambil diaduk terus sampai
menjadi adonan yg licin, masukkan kelapa muda keruk aduk rata sisihkan -
panaskan cetakan yg telah di olesi minyak goreng, tuang adonan hingga
3/4 penuh, lalu tutup cetakan, masak hingga setengah matang -
buka tutup cetakan hias dg topping kelapa muda dan kismis. Sebagian
beri topping keju parut. Teruskan memasak hingga matang, kurleb 10
menit, keluarkan kue dari cetakan
0 Response to "RESEP CARA MEMBUAT KUE LUMPUR KENTANG"