Katanya kalo gak makan ikan mau ditenggelamkan Ibu Susi ya, ampun buuuu, ini saya makan ikan ni bu... 🤗 🐟🐡🐟🐳 . . Resep Ikan Cabe Ijo Cooked by: henimaria . . Bahan: 1/2kg ikan kembung, bersihkan, rendam dengan air garam dan bawang putih selama 15menit) 5bh bawang merah, iris tipis 3siung bawang putih, iris tipis 3bh tomat hijau, masing masing belah empat 1cm lengkuas, geprek 2bh daun salam 3sdm kecap manis Garam, gula, merica secukupnya Cabe keriting hijau dan cabe rawit hijau banyaknya sesuai selera, ulek kasar 150ml air. . Bumbu halus: 3btr kemiri 1siung bawang putih 1cm jahe 1cm kunyit
Cara membuat Ikan Cabe Ijo : 1. Goreng ikan kembung hingga matang dan agak kering, angkat, tiriskan, sisihkan. 2. Tumis bawang merah dan bawang putih hingga harum, masukkan bumbu halus dan cabe yg sudah diulek kasar, tumis hingga matang. 3.
Masukkan air, garam, gula, merica, tomat hijau, lengkuas, daun salam,
kecap manis, lalu masukkan ikan, masak hingga bumbu meresap dan air
menyusut, cicipi dan koreksi rasanya, jika sudah pas, matikan api.
Sajikan dengan nasi putih. Yummmeh..
0 Response to "Resep Cara Membuat Ikan Cabe Ijo "