Assalamu'alaikum. Selamat pagi 😊 Setelah
mengumpulkan niat, alhamdulillah jadi juga red velvet cake nya 😊 red
velvet cake resep di blog Ricke Ordinary Kitchen 👍. Coba coba saya
modif ditambah layer remahan oreo dan sedikit margarin di tengahnya.
Alhamdulillah enaaaak 😍
RESEP RED VELVET OREO CAKE
Bahan A 🔸125 gram unsalted butter suhu ruang 🔸250 gram gula pasir halus 🔸2 butir telur ukuran besar 🔸1 sdt vanilla Bahan B 🔸250 ml buttermilk 🔸2 sdt red food coloring Bahan C 🔸250 gr tepung terigu protein rendah 🔸15 gram coklat bubuk 🔸1/2 sdt garam 🔸1/2 sdt baking powder Bahan D 🔸1 sdt cuka makan 🔸1 sdt soda kue Bahan Oreo 🔸10 keping oreo, hancurkan 🔸40 gram margarin, lelehkan
Cara Membuat RED VELVET OREO CAKE 🔸Panaskan
oven 180°C. Siapkan loyang bulat 18cm. Olesi dengan mentega dan alasi
dengan kertas roti. Oles lagi dengan mentega. Sisihkan dahulu. 🔸Campur dan ayak bahan C. Sisihkan. 🔸Campurkan bahan B dan aduk rata. Sisihkan. 🔸Kocok
butter sampai lembut. Masukkan gula pasir halus. Kocok kembali sampai
mengembang (light and fluffy). Masukkan telur satu persatu sambil
dikocok hingga rata. Masukkan vanilla, kocok rata. 🔸Dengan
mixer speed rendah, masukkan campuran tepung terigu bergantian dengan
campuran buttermilk hingga rata. Diawali dengan campuran tepung terigu -
buttermilk - tepung terigu - buttermilk - dan terakhir tepung terigu.
Matikan mixer. 🔸Campur cuka makan dan soda kue (akan
berdesis dan berbusa). Segera masukkan campiran ini dalam adonan kue.
Aduk rata dengan spatula. Tuang ke dalam loyang dan segera masukkan
dalam oven. 🔸Panggang selama kurleb 35 menit atau hingga matang dan permukaan membal bila disentuh. 🔸Oreo : campur remahan oreo dan margarin. Aduk rata dan letakkan dalam loyang bulat 16cm. Dinginkan dalam chiller kulkas. 🔸Belah
cake menjadi 2. Oles satu buah RVC dengan buttercream dan beri oreo.
Oles lagi dengan buttercream dan tutup dengan RVC yang lain. Tutup cake
dengan buttercream dan hias sesuai selera.
0 Response to "RESEP CARA MEMBUAT RED VELVET OREO CAKE"