Resep Terbaru

Resep Cara Membuat Roll Mocca Nougat



Bismillaah
.
Resep Roll Mocca Nougat
Source : Mba @tintinrayner
Rebake : @dhora_kusumadewi
.
Bahan 1 :
5 butir telur utuh
85 gr gula pasir butiran halus
1/2 sdm SP ( jangan skip)
1 sdm air
70 gram terigu protein rendah
15 gram maizena
10 gram susu bubuk .
Bahan 2
100 gr salted butter (saya campur margarine 1:1) lelehkan
1 sdt pasta mokka
1/2 sdt esens kopi (sy g pakai, g punya)
.
Olesan:
Buttercream + pasta mokka mixer jadi 1
.
Topping : Nougat Kacang
*** 100 gr gula pasir panaskan sampai meleleh berwarna kecoklatan, masukkan 100 kacang tanah tumbuk sangrai, aduk rata, sebarkan di loyang yang sudah dialas kertas roti, hancurkan.
.

 
Cara Membuat Roll Mocca Nougat :
1. Kocok bahan 1 dgn mixer kec tinggi dari awal-akhir sd kental putih kurleb 10 menit.
2. Masukkan bahan 2 perlahan sambil diaduk balik rata dg spatula.
3. Panggang dlm loyang 25 cm (saya pakai loyang 25 x 30, jadinya besar) yang sudah dialas kertas roti selama 190 derajat kurleb 20 menit. Dinginkan.
4. Beri filling buttercream mokka, gulung sambil padatkan, oles atasnya dg buttercream lagi, beri taburan nougat, simpan di kulkas sebentar biar lbh set. Siap dinikmati.

0 Response to "Resep Cara Membuat Roll Mocca Nougat"